Berbelanja dan mengunjungi mall di Bali bisa menjadi salah satu alasan unggulan mengapa pulau ini menjadi destinasi wisata favorit turis lokal maupun asing. Ya, selain tempat wisata alam yang begitu populer, sederet mall terbaik di pulau Bali bisa menjadi opsi untuk dikunjungi ketika berlibur ke Pulau Dewata ini.
Setelah menjelajah berbagai tempat wisata di Bali, wisatawan juga bisa shopping di mall-mall yang menyediakan fasilitas yang lengkap. Banyak brand lokal dan internasional yang bisa ditemukan di mall-mall tersebut. Nah, berikut ini daftar mall terbaik yang ada di Bali:
Daftar Mall di Bali yang Terbaik
1. Beachwalk Bali
Mall terbaik di Bali yang wajib dikunjungi pertama adalah Beachwalk Bali. Mall yang didirikan pada tahun 2012 ini terletak di seberang Pantai Kuta yang merupakan ikon Pulau Bali, tentu saja mempunyai ciri khas yang berbeda dengan mall-mall yang lain. Misalnya saja desain bangunannya yang dibiarkan terbuka sehingga dapat melihat hamparan laut dan warna keemasan langit di saat sunset. Selain itu ada juga taman rimbun dan gemericik air yang akan membuat aktivitas belanja nyaman.
Banyak brand internasional yang menggelar lapak di mall ini semisal ZARA, H&M, Victoria’s Screet, dan lain-lain. Brand lokal juga tidak mau kalah karena ada juga Museum Kain dari Bin House, yang menyediakan lebih dari 600 jenis kain nusantara. Wisatawan bisa menemukan mall ini di Jalan Pantai Kuta, Bali.
2. Lippo Mall Kuta
Mall Lippo Mall Kuta hanya berjarak 5 menit dari bandara dan merupakan mall paling ramah di Bali. Karena terdapat fasilitas yang memudahkan turis semisal tempat penyimpanan koper, free wifi, charging station, dan tourism information.
Mall ini terdiri dari area indoor dan outdoor. Area indoor berisi tenant-tenant internasional semisal ZARA, Hugo, H&M, dan lainnya. Ada juga tenant lokal di mana wisatawan bisa belanja souvenir khas bali dengan harga miring. Sedangkan area outdoor digunakan untuk menggelar event/pertunjukkan semisal tari kecak, fitness bersama dan lain-lain.
Baca juga: 7 Tempat Wisata di Bali Utara
3. Discovery Shopping Mall
Mall di Bali ini masih berada satu area dengan Lippo Mall Plaza yaitu di Jalan Kartika Plaza. Discovery Shopping Mall merupakan mall terbesar di Bali sehingga mall ini memiliki fasilitas dan tenant di dalamnya sangat lengkap. Discovery Shopping Mall memiliki bangunan yang luas sehingga menjadi tujuan favorit para wisatawan untuk berbelanja dan membeli souvenir.
Hal lain yang membuat mall ini menarik adalah backyard-nya. Discovery Shopping Mall memiliki halaman belakang yang langsung menghubungkan wisatawan dengan bibir pantai. Jadi mereka bisa nongkrong di kafe/restaurant sambil memandang keindahan pantai di Bali.
4. Bali Collection
Bali Collection cocok menjadi lokasi untuk refreshing setelah capek berjalan-jalan mengitari Bali. Karena selain menyediakan supermarket, restoran, dan fashion brand outlet, mall ini juga menyediakan tenant spa. Wisatawan bisa berelaksasi dan memanjakan tubuh di tenant spa dengan memesan layanan seperti Ocean Spa, Prada Feflexology dan lain-lain. Bali Collection dapat ditemukan di Bali Tourism Development Corporation Complex (BTDC), Nusa Dua.
Baca juga: 8 Tempat Wisata Hidden Gem di Bali Barat
5. Mall Bali Galeria
Mall Bali terbaik terakhir ini adalah Mall Bali Galeria. Di mall ini wisatawan bisa berbelanja barang branded internasional seperti Hermes, Versace, Calvin Klein, dan masih banyak lagi. Ada juga tenant lokal di mana dijual aksesoris khas Bali yang bisa dibuat oleh-oleh untuk dibawa pulang saat liburan dari sana.
Mall ini juga menyediakan foodcourt alias area tempat makan di bagian belakang yang bisa dimanfaatkan wisatawan untuk menuntaskan kebutuhan utama mengisi perut. Selain itu banyak juga acara dan hiburan yang digelar di mall ini, tepatnya di dekat wahana air mancur yang megah.
Demikian rekomendasi daftar mall di Bali terbaik yang wajib dikunjungi oleh para wisatawan sekalian. Dengan fasilitas yang lengkap, deretan mall di atas akan memanjakan para pengunjung. Yang lebih penting, mall-mall ini bisa melengkapi agenda liburan ke Pulau Bali yang super menawan. Happy shopping!