Taman nasional merupakan kawasan untuk pelestarian alam yang disiapkan oleh pemerintah untuk konservasi. Pada umumnya, berisi flora dan juga fauna serta dikelola menggunakan sistem zonasi. Taman Nasional itu sendiri dimanfaatkan untuk kepentingan penelitian, pendidikan, ilmu pengetahuan, pariwisata dan sebagainya.
Hingga saat ini jumlah Taman Nasional Indonesia berjumlah 54 yang tersebar di berbagai pulau. Masing-masing Taman Nasional menyimpan flora maupun fauna yang langka dan dilindungi.
Taman Nasional yang ada di Indonesia bisa dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Ada 8 Taman Nasional Indonesia yang lebih populer dibanding lainnya dan wajib untuk dikunjungi. Apa sajakah itu? Supaya lebih jelas, simak uraian di bawah ini.
8 Taman Nasional Indonesia Terpopuler yang Wajib Dikunjungi
1. Taman Nasional Baluran
Bagi Kamu yang tinggal di Jawa Timur pasti sudah tidak asing dengan Taman Nasional satu ini. Taman Nasional Baluran berada di Kabupaten Situbondo dan memiliki julukan “Little Africa in Java”. Julukan ini diberikan karena Baluran memiliki padang savana yang sangat luas seperti halnya di Afrika.
Pada saat mengunjungi Taman Nasional Baluran, Kamu akan disuguhkan dengan berbagai macam konservasi serta hewan-hewan alam. Adapun satwa yang bisa ditemui di Taman Nasional ini di antaranya Banteng, Rusa, Kerbau, Kera berekor panjang dan sebagainya.
Baca juga: 5 Destinasi Wisata Favorit di Taman Nasional Baluran
2. Taman Nasional Bromo Tengger Semeru
Masih berada di Jawa Timur, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru sudah sangat populer di Indonesia bahkan dunia. Taman Nasional ini berada di 4 kabupaten, yaitu Malang, Pasuruan, Probolinggo dan Lumajang. Tempat ini berfungsi sebagai kawasan konservasi dan juga memiliki keindahan alam yang sangat luar biasa.
Keindahan alam yang menjadi daya tarik Taman Nasional ini adalah Gunung Bromo, Gunung Semeru serta Puncak B29. Jika ingin melihat indahnya matahari terbit bisa mengunjungi gunung Bromo. Apabila berkeinginan menikmati ketinggian dari puncak tertinggi di Pulau Jawa bisa mendaki Semeru atau Mahameru.
3. Taman Nasional Komodo
Bagi Kamu yang ingin melihat langsung salah satu hewan purba di dunia bisa mengunjungi Taman Nasional Komodo. Salah satu Taman Nasional Indonesia ini terletak di propinsi Nusa Tenggara Timur. Kawasannya mencakup tiga pulau yaitu Komodo, Padar dan Rinca.
Taman Nasional Komodo telah dinyatakan sebagai Situs Warisan Dunia. Di tempat ini pengunjung tidak hanya bisa melihat langsung hewan Komodo tetapi juga menikmati keindahan alamnya.
4. Taman Nasional Gunung Rinjani
Gunung Rinjani masuk ke dalam salah satu gunung tertinggi yang ada di Indonesia. Taman Nasional Gunung Rinjani ini berada di Pulau Lombok dan memiliki luas sebesar 41.330. Apabila Kamu ingin melihat flora dan fauna tropis Asia tenggara bertemu Australialis maka disarankan untuk mengunjungi tempat ini.
Jika ingin mendaki Gunung rinjani bisa mengambil perjalanan 3 hari dari Senaru ke tepi kawah. Dilanjutkan turun ke Danau kawah kemudian ke Sembalun Lawang. Jalur pendakian gunung ini menjadi yang terbaik karena disuguhkan dengan keindahan alam.
Baca juga: 5 Hal yang Bisa Dilakukan di Taman Nasional Tanjung Puting
5. Taman Nasional Gunung Leuser
Taman Nasional Gunung Leuser berada di Provinsi Sumatera Utara, di sini merupakan ekosistem asli dari pantai hingga pegunungan yang dikelilingi oleh hujan lebat. Bagi Kamu yang ingin mengunjungi Taman Nasional ini disarankan datang pada bulan Juni hingga Oktober. Kenapa demikian? Karena cuaca di sana sedang bersahabat sehingga mudah saat sedang tracking.
6. Taman Nasional Way Kambas
Taman Nasional Indonesia satu ini berada di lampung dan memiliki empat tipe ekosistem utama. Keempat ekosistem tersebut adalah hutan hujan dataran rendah, hutan rawa, mangrove dan hutan pantai.
Taman Nasional Way Kambas populer sebagai tempat konservasi gajah serta menjadi tempat pelatihan gajah yang ada di Sumatera. Jika ingin melihat hewan berbadan besar satu ini, jangan lupa datang ke Taman Nasional Way Kambas.
Baca juga: Inilah 8 Mall Terbesar dan Terbaik di Jakarta!
7. Taman Nasional Wakatobi
Taman Nasional Wakatobi berada di Sulawesi Tenggara dan merupakan habitat asli berbagai kerang cantik dan keanekaragaman hayati laut lainnya. Selama ini, Wakatobi dikenal sebagai tempat yang indah untuk snorkeling.
Kesempurnaan Taman Nasional Wakatobi semakin lengkap dengan keberadaan gua bawah laut yang sangat cantik. Taman Nasional ini juga dikelilingi oleh pantai dari pulau-pulau karang sepanjang 600 km.
8. Taman Nasional Teluk Cendrawasih
Dilihat dari namanya saja sudah diketahui jika Taman nasional ini berada di Papua. Tempat ini berbeda dengan Taman Nasional lainnya karena berupa perairan laut serta kaya akan keanekaragaman hayati.
Hal ini bisa dilihat dari keberadaan 500 spesies karang, rumah bagi 950 jenis ikan karang serta habitat hiu paus. Sayangnya, terumbu karang di sini terancam rusak karena penggunaan bom.
Nah, itulah 8 Taman Nasional Indonesia terpopuler yang wajib dikunjungi. Diharapkan informasi di atas bisa membantu Kamu untuk memilih mana yang terlebih dahulu akan dikunjungi. Semoga saat mengunjungi Taman nasional tersebut masyarakat tidak melakukan hal-hal negatif, seperti membuang sampah sembarangan.