Berwisata mengunjungi pantai Semarang pasti akan sangat menyenangkan, terutama jika dilakukan bersama-sama dengan keluarga atau kerabat. Semarang sendiri memiliki cuaca yang cukup panas, cocok banget untuk mengunjungi wisata pantai di sana. Saat mengunjungi sebuah kota, wisata pantai memang menjadi pilihan bagi banyak orang karena sangat menyenangkan dan menenangkan berlibur ke pantai.
Pantai juga salah satu wisata yang tak mengenal umur dan cocok sebagai tempat liburan bagi anak-anak, remaja maupun orang dewasa. Destinasi pantai yang ada di Semarang memang tak bisa diragukan karena memiliki pemandangan yang sangat indah dan eksotik.
8 Keindahan Pantai Semarang yang Menakjubkan
Nah, berikut ini beberapa destinasi pantai di kota Semarang yang wajib dikunjungi, antara lain:
1. Pantai Marina
Pantai Marina merupakan salah satu destinasi yang cukup populer karena lokasinya berjarak 15 hingga 30 menit dari pusat kota Semarang. Letaknya juga sangat strategis karena dekat dengan Bandara Ahmad Yani dan Pelabuhan Tanjung Mas Semarang. Pantai ini memiliki fasilitas yang lengkap, Anda pun bisa berenang, berolahraga dan bersantai.
2. Pantai Cipta
Pantai Cipta terletak di Jalan Kw. Cipta Timur, Bandarharjo, Semarang Utara, Jawa Tengah, di belakang terminal Peti Kemas. Oleh karena itu, pantai ini juga sering disebut pantai Peti Kemas. Pantai ini memang tidak terlalu populer seperti pantai Maron atau pantai Maron dan masih jarang di kunjungi wisatawan. Pantai Cipta memiliki pasir berwarna cokelat, lembut dan halus, airnya juga masih jernih.
Baca juga: Rekomendasi 10 Oleh-Oleh Khas Semarang
3. Pantai Maron
Pantai Maron merupakan pantai Semarang yang berjarak 3 km dari Bandara, terletak di Tugurejo, Kecamatan Tugu, Semarang. Salah satu pantai terkenal di Semarang ini banyak dikunjungi wisatawan, namun fasilitas bermain nya kurang lengkap dibandingkan dengan pantai Marina. Meski begitu, pemandangannya indah dan menyejukkan karena banyak pohon mangrove, pasirnya juga lembut.
4. Pantai Morodemak
Pantai Morodemak berlokasi di dekat alun-alun kota Semarang, yaitu di Desa Morodemak, Bonang, Demak, Jawa Tengah. Selain memiliki pemandangan yang menakjubkan, pantai ini juga memiliki hutan bakau, sehingga menjadi kawasan konservasi hutan bakau, dan kamu bisa menemukan habibat burung bangau loh di sekitar hutan bakau.
Baca juga: Inilah 6 Tempat Wisata Semarang yang Populer
5. Pantai Baruna
Pantai Baruna berlokasi di Tanjung Bringin, Tanjung Mas, Semarang Utara, Jawa Tengah tergolong masih baru dan fasilitasnya juga kurang memadai, begitu juga dengan akses atau jalanan yang cukup sulit dilalui. Meski masih baru, pantai ini cukup banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal karena memiliki keindahan alam yang menakjubkan. Pantai ini penuh dengan rumput dan deretan batu pemecah ombak.
6. Pantai Tirang
Nah, pantai Semarang yang selanjutnya yaitu pantai Tirang yang lokasinya terletak di Desa Tambakrejo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang. Pantai yang satu ini merupakan destinasi pantai favorit wisatawan lokal karena pantainya sangat teduh dikelilingi dengan pohon bakau. Selain itu, pengunjung yang main ke pantai ini juga bisa menyalurkan hobi memancing mereka dan menangkap ikan Baramundi atau Kakap.
7. Pantai Cahaya
Pantai yang satu ini cukup jauh dari pusat kota, yaitu terletak di Desa Klampok, Kendal, Semarang, Jawa Tengah. Di pantai ini juga terdapat pertunjukan lumba-lumba, kebun binatang mini dan berbagai fasilitas wisata yang cukup lengkap. Selain itu, juga banyak pusat jajanan yang menyediakan berbagai jenis makanan dan minuman.
8. Pantai Ngebum
Pantai Ngebum juga berlokasi di daerah Kendal, yaitu di Desa Mororejo, Kendal, Semarang, Jawa Tengah. Salah satu keunikan yang bisa kamu temui di Pantai Ngebum adalah ombak-ombaknya yang tinggi. Meski begitu, pantai ini masih terbilang aman untuk berenang dan pengunjung bisa menggunakan ban atau pelampung.
Baca juga: 7 Makanan Khas Semarang yang Wajib Dicoba!
Nah, itulah 8 pantai Semarang yang sangat indah dan wajib dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Destinasi pantai memang menjadi pilihan utama yang sangat menyenangkan untuk berlibur.