Sebagai salah satu kota wisata, Yogyakarta memiliki banyak sarana dan prasarana pendukung yang lengkap, tidak terkecuali mall. Mall di Jogja sangatlah banyak. Tidak jarang, wisatawan mengunjunginya sebagai pilihan destinasi untuk berbelanja, bersantai, atau bahkan mengikuti berbagai macam event seru yang diselenggarakan.
Bagi yang sedang bingung menentukan destinasi yang cocok untuk berbelanja, mall-mall yang ada di Kota Pelajar ini menarik disambangi. Terdapat banyak fasilitas seperti gerai dari berbagai brand, bentuk bangunan yang unik, hingga aneka permainan seru. Berikut beberapa mall di Jogja yang bisa kamu kunjungi.
Ragam Mall di Jogja yang Wajib Dikunjungi
Berbagai macam mall yang ada di Jogja ini hadir dengan jenis yang bervariasi. Biasanya, pengembang terpercaya membangunnya dengan banyak pertimbangan khusus. Salah satunya agar para pengunjung nyaman selama berbelanja.
1. Plaza Ambarukmo
Mall yang beralamat di Jalan Laksda Adisucipto No.3, Kecamatan Depok, Yogayakarta ini jangan sampai kamu lewatkan. Tempat nongkrong dan berbelanja anak muda ini lokasinya hanya 10 menit dari Bandara Adisucipto. Arsitektur klasik sekaligus modern menghiasi interior dan eksteriornya.
Selain itu, berbagai macam tenant berkualitas dari merk nomor wahid juga tersedia di area satu ini. Kamu bisa menikmati fasilitas berupa food court, tempat berbelanja pakaian, taman bermain, departement store, hingga bioskop.
2. Galeria The Unique Shopping Mall
Belum lengkap ke Jogja tanpa mengunjungi Galeria The Unique Shopping Mall. Tempat berbelanja sekaligus tempat nongkrong anak muda ini pertama kali berdiri pada tahun 1995. Wisata belanja ini juga sangat populer di kalangan pelancong karena kelengkapan fasilitasnya.
Mulai dari makanan, minuman, sampai kebutuhan hiburan, lengkap tersedia. Lokasinya sangat strategis, yaitu di arah barat Jalan Jendral Sudirman, Yogyakarta. Jalan tersebut juga mudah diakses karena terdapat layanan publik lainnya.
Berbagai macam event yang menarik juga kerap diselenggarakan di pusat perbelanjaan ini, mulai dari aneka lomba, fashion show, dan berbagai macam kegiatan seru lainnya sehingga daya tariknya semakin besar.
Baca juga: 5 Oleh-oleh Khas Yogyakarta yang Wajib Dibawa
3. Jogja City Mall
Jogja City Mall beralamat di Jalan Magelang Km.6, Sleman, Sinduadi, Yogyakarta. Pusat perbelanjaan yang biasa disingkat JCM ini merupakan tempat hits yang banyak diburu anak-anak muda. Selain lokasinya yang strategis, banyak sekali tenant yang tergabung di dalamnya.
Arstitektur bangunannya mengusung ciri khas Romawi dengan fasad yang tampak mencolok. Selain itu, interior budaya Jawa juga tidak ketinggalan mendominasi sehingga menghasilkan tampilan mall yang menarik.
Berbagai layanan belanja bagi kamu yang ingin mencari barang berkualitas tersedia. Kamu juga bisa nongkrong di tempat-tempat makan yang tersedia di area tersebut. Area parkirnya yang luas semakin memaksimalkan keunggulan dari mall di Jogja ini.
4. Malioboro Mall
Setelah selesai berjalan-jalan di sekitar Malioboro, jangan lupa mampir ke Malioboro Mall. Pusat perbelanjaan ini terletak di Jalan Malioboro, tepatnya di sisi kiri apabila berjalan dari arah utara. Bangunan dengan konsep modern ini tampak menyatu di sekitar masyarakat.
Lokasinya yang strategis serta nilai historis dari Jalan Malioboro yang tinggi membuat mall satu ini sangat terkenal. Pusa perbelanjaan ini sudah memasuki usia 18 tahun lebih. Mulai dari kebutuhan pokok sampai hiburan tersedia di sini.
5. Ramai Family Mall
Mall di Jogja ini bisa menjadi destinasi yang kamu kunjungi selanjutnya. Pertama kali diresmikan pada 1 Janari 1952, tentunya ada banyak perubahan yang signifikan di pusat perbelanjaan ini.
Sebelum bernama Ramai Family Mall, tempat belanja ini bernama Tjin Tay Kongsi. Setelah itu, pada 20 September 1957, tempat ini berubah namanya menjadi CV Toko Ramai.
Dulunya, toko ini hanya menjual alat-alat tulis dan barang kebutuhan sehari-hari. Seiring berjalannya waktu, terdapat perubahan serta renovasi besar-besaran. Pada akhirnya, pusat perbelanjaan ini berubah menjadi PT Ramai Putrasejahtera atau Ramai Family Mall.
Bangunan 4 lantai ini berdiri di lahan seluas 5.000 meter persegi. Lokasinya sangat dekat dengan Malioboro Jogja. Banyak sekali tenant ternama yang berjajar di dalamnya, mulai dari waralaba aneka makanan sampai pakaian. Taman bermain anak pun tidak ketinggalan melengkapi fasilitasnya.
Baca juga: 8 Kegiatan Saat Wisata ke Jogja
Bagaimana, sudah siap untuk mengunjungi berbagai mall di Jogja tersebut? Jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan, ya. Saat ini, kebijakan new normal masih berlaku sehingga memerlukan kesadaran tiap pengunjung agar tercipta rasa nyaman bagi semua pengunjung.