Berkumpul bersama sahabat atau keluarga memang seru, apalagi kalau diadakan di tempat nongkrong di BSD yang sedang hits. Namun, dalam kondisi pandemi seperti sekarang, Anda juga harus berhati-hati dalam memilih tempat bersantai.
Pastikan tempat tersebut sudah memenuhi aturan pemerintah. Selain itu, Anda juga perlu memakai masker dan menjaga jarak serta mematuhi protokol kesehatan lainnya.
Tempat Nongkrong di BSD Paling Hits
Dalam mencari tempat nongkrong di masa pandemi seperti sekarang, sebaiknya Anda memilih area yang luas dan terbuka. Dengan begitu, Anda bisa lebih mudah menerapkan jaga jarak dengan orang lain di sekitar.
Mau tahu tempat nongkrong di BSD Tangerang yang seru dan terkenal? Simak beberapa pilihan di bawah ini.
1. AEON Mall BSD City
Salah satu mall yang hits dan terkenal di kalangan masyarakat Tangerang yaitu AEON Mall BSD City. Daya tarik utamanya adalah Sakura Garden Illumination, yaitu taman bunga sakura buatan dari ribuan lampu warna-warni.
Di mall ini ada AEON Sushi yang juga terkenal. Selain itu, mall ini juga menyediakan 300 lebih toko untuk kebutuhan pengunjung atau konsumen.
Lokasi : Jl. BSD Raya Utama, Pagedangan, Kec. Pagedangan, Tangerang, Banten
Jam Buka : Setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 21.00 WIB
2. The Breeze BSD City
Tempat nongkrong di BSD selanjutnya adalah The Breeze BSD, tempat wisata modern yang menyediakan restoran internasional, galeri seni, hingga bioskop.
Tempat hiburan tengah kota yang satu ini sangat terkenal, khususnya di kalangan anak muda. Di dalamnya terdapat beberapa tempat makan yang terkenal, antara lain Burgreens Eatery, Q Billiard, dan Brewerkz.
Lokasi : Jl. BSD Green Office Park, Jl. BSD Grand Boulevard, Sampora, Tangerang, Banten
Jam Buka : Setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 21.00 WIB
3. QBIG BSD City
Tempat nongkrong yang satu ini merupakan pusat perbelanjaan yang memiliki ruang terbuka hijau sehingga cocok sekali untuk nongkrong dan santai-santai di masa pandemi.
Di sini juga tersedia banyak pilihan restoran serta kafe untuk berkumpul bersama teman atau keluarga. Anak-anak juga bebas bermain di ruang terbuka hijau sehingga orang tua tidak perlu khawatir.
Lokasi : Jl. BSD Raya Utama, Lengkong Kulon, Kec. Pagedangan, Tangerang, Banten
Jam Buka : Setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 21.00 WIB
4. Roti Bakar 88
Berkunjung ke tempat nongkrong di BSD Tangerang belum lengkap rasanya kalau belum datang ke Roti Bakar 88. Roti bakar yang satu ini memang terkenal, bahkan ada sekitar 19 cabangnya di Tangerang. Menu andalannya tentu saja roti bakar, tetapi juga banyak menu lainnya yang tak kalah nikmat.
Lokasi : Salah satunya di Granada Square Blok I No. 41-42, Kencana Loka BSD, Ciater, Kec. Serpong Tangerang Selatan, Banten
Jam Buka : Setiap hari pukul 14.30 – 22.00 WIB
5. Kafe Rute 15
Kafe yang satu ini juga menjadi tempat nongkrong yang asyik dan banyak dikunjungi di Tangerang. Berbagai menu menarik bisa kamu temukan di Kafe Rute 15 mulai dari makanan ringan hingga berat dengan harga terjangkau. Areanya juga luas sehingga sangat nyaman untuk kumpul-kumpul bersama teman atau keluarga.
Lokasi : Jl. Kisamaun No. 150 RT.03 RW.05 Sukasari, Tangerang, Banten
Jam Buka : Setiap hari pukul 11.00 – 23.00 WIB, kecuali Jumat dan Sabtu tutup jam 00.00 WIB
6. The Flavor Bliss
Tempat nongkrong di BSD yang satu ini memiliki tema “Eat, Play, Shop” yang menyediakan destinasi kuliner serta hiburan keluarga.
Tempat ini terkenal dengan berbagai macam kuliner mulai dari kuliner Cina, Jepang, Korea, western, juga kuliner Indonesia. Selain itu, The Flavor Bliss juga menyediakan kolam ikan, tempat bermain, dan pusat perbelanjaan.
Lokasi : Jl. Alam Sutera Boulevard Diponegoro, Pakulonan, Kec. Serpong Utara, Tangerang Selatan, Banten
7. Hover Café & Beach
Berbeda dengan kafe pada umumnya, Hover Café & Beach mengusung tema pantai dengan tambahan hammock dan bean bag untuk duduk santai. Itulah sebabnya kafe ini juga dikenal dengan sebutan Hammock Café. Tempat nongkrong yang satu ini cukup terkenal sejak tahun 2016.
Lokasi : Jl. Gatot Subroto No. KM 3, RT.04 RW.01 CImone, Kec. Karawaci, Tangerang, Banten
Jam Buka : Rabu sampai Senin pukul 15.00 – 00.00 WIB
Dari beberapa tempat hits tersebut, mana yang sering Anda kunjungi? Mungkin Anda sudah pernah datang ke semua tempat nongkrong di BSD yang disebutkan di atas. Namun kalau belum, ayo segera ajak teman atau keluarga untuk nongkrong ke tempat-tempat seru di BSD.