Waterfront City termasuk salah satu tempat wisata populer di Pontianak. Aksesnya mudah dijangkau karena berjarak 700 meter saja dari pusat kota. Obyek wisata ini berupa taman kota di tepi Sungai Kapuas sepanjang 600 meter yang dibuka pada tahun 2017 silam. Ruang terbuka hijau tersebut menawarkan panorama sungai terpanjang di Indonesia yang terbentang luas serta sejumlah tempat duduk di sepanjang taman yang dapat dimanfaatkan untuk bersantai atau berkumpul bersama teman dan keluarga. Tak ayal jika Presiden Joko Widodo mengungkapkan bahwa Waterfront City Pontianak merupakan taman kota paling bagus dan terpanjang di Indonesia.
Daya tarik dari taman kota di Pontianak ini tidak hanya terdapat pada pemandangan Sungai Kapuas yang indah, tetapi juga lokasinya yang bersih. Penempatan beberapa pohon di sekitar lokasi wisata menciptakan suasana yang asri dan berhawa sejuk. Menariknya, Waterfront City Pontianak juga dilengkapi dengan banyak permainan seru, seperti skuter listrik, becak mini, mobil remote, motor listrik, dan masih banyak lagi.
*Informasi jam buka/tutup dan tiket masuk dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu
Foto: GMaps Puspitasari Prasatya