The Lodge Maribaya merupakan salah satu objek wisata yang terletak di Lembang, Kabupaten Bandung. Tempat wisata ini terletak tidak jauh dari pusat Kota Bandung dan memiliki banyak daya tarik sehingga selalu ramai pengunjung, terutama pada akhir pekan dan musim libur sekolah. Berikut ini beberapa hal seputar The Lodge Maribaya yang membuat objek wisata ini menarik untuk dikunjungi.
Pemandangan Hijau dan Udara Sejuk
The Lodge Maribaya didirikan tahun 2005 dan semula hanya berupa sarana aktivitas outbound dan camping. Pada tahun 2016, kawasan ini dikembangkan menjadi objek wisata kreatif dengan penambahan banyak wahana dan fasilitas. Objek wisata dibangun di tengah hutan sehingga dilingkupi pemandangan serba hijau yang menyejukkan mata dengan udara yang segar.
Wahana dan Spot Foto yang Unik
Di kalangan wisatawan, The Lodge Maribaya dikenal sebagai tempat wisata dengan banyak wahana yang sekaligus menjadi spot foto yang unik dan menantang nyali sebagai berikut.
1. Ayunan Sky Wing
Ayunan Sky Wing dibuat di tepi tebing, tetapi ketika difoto, ayunan seolah-olah tergantung di langit dan berayun di atas tempat yang sangat tinggi dengan lembah dalam di bawahnya.
2. Hot Baloon
Di wahana ini, pengunjung akan merasakan sensasi seolah sedang menaiki balon udara. Jika difoto dari tempat yang tepat, balon udara yang sebenarnya diam seolah sedang melayang tinggi di udara.
3. Sky Tree
Wahana Sky Tree berbentuk platform yang terpasang di sebuah pohon besar. Untuk menjamin keselamatan pengunjung, platform dibuat kokoh dan dilengkapi dengan tali pengaman tambahan.
4. Bamboo Sky
Bamboo Sky adalah wahana berupa menara pandang dari bambu. Wahana ini juga menjadi salah satu favorit pengunjung untuk berfoto karena memiliki latar belakang perbukitan hijau yang indah.
5. Gantole
Seperti balon udara, wahana gantole ini sebetulnya tidak bergerak, tetapi akan tampak melayang saat difoto. Pengunjung yang takut ketinggian tidak perlu khawatir menaiki wahana ini.
6. Zip Bike
Sesuai namanya, Zip Bike adalah wahana berupa sepeda yang diletakkan di jalur tali yang tergantung. Selain menantang, wahana ini juga menarik dengan latar belakang hutan pinus yang indah.
Fasilitas yang Lengkap
Untuk kenyamanan pengunjung, The Lodge Maribaya juga dilengkapi fasilitas yang lengkap dan nyaman, yaitu restoran dan kafe, musala, tempat parkir, toilet, area bermain anak, tempat resepsi pernikahan, dan sarana glamour camping (glamping).
Mudah Dijangkau dari Beberapa Jalur
Objek wisata The Lodge Maribaya beralamat di Jl. Maribaya No. 149/252, Cibodas, Lembang. Meskipun terletak di kawasan pegunungan, tempat ini sangat mudah diakses dengan cara berikut.
– Kendaraan pribadi: dari pusat Kota Bandung, pengunjung bisa mengambil jalur dari arah Dago Giri, Punclut, atau Setiabudi.
– Kendaraan umum: dari Stasiun Bandung, pengunjung bisa naik angkutan kota jurusan Lembang sampai Pasar Panorama, dilanjutkan angkutan jurusan Lembang–Maribaya–Cibodas sampai ke pintu gerbang.
Harga Tiket yang Murah
Jam operasional The Lodge Maribaya adalah mulai pukul 09.00 WIB hingga 17.00 WIB. Setiap pengunjung harus membayar tiket masuk yang sangat terjangkau, yaitu Rp20.000 hingga Rp35.000 per orang. Tiket untuk menikmati wahana yang tersedia dijual terpisah dengan harga yang bervariasi.
*Informasi harga tiket dan jam buka dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu
Foto: thelodgemaribaya.com