Kusuma Agrowisata adalah nama tempat wisata Batu yang sudah tidak asing lagi. Tempat wisata yang cocok digunakan untuk liburan bersama keluarga. Kawasan wisata menawarkan lingkungan yang menenangkan dan masih asri. Anda bisa merasakan kesejukan udara kota Batu sambil melihat aneka macam pohon yang berada di tempat wisata. Selain pohon, Anda juga dapat melihat aneka tanaman sayuran.
Daya Tarik Wisata Kusuma Agrowisata
Saat memasuki Kusuma Agrowisata, Anda langsung disambut dengan berbagai macam tanaman sepertu sawi, selada, tomat, pok coy, jambu merah, jeruk, buah naga, stroberi, apel dan masih banyak lagi lainnya. Seluruh tanaman buah serta sayur yang ditanam berasak dari bibit unggul, jadi kualitasnya terjamin.
Tempat liburan Kusuma Agrowisata menawarkan konsep alam yang indah namun, meskipun begitu wisatawan tetap dapat menikmati aktivitas seru yang berada disana. Pihak wisata telah menyediakan fasilitas bermain outbond, airsoft gun, war game, serta ATV. Banyaknya aktivitas yang dilakukan membuat Anda dan keluarga selalu senang jika berada di tempat wisata.
Lokasi Kusuma Agrowisata
Kusuma Agrowisata terletak pada Jl. Abdul Gani Atas, Kecamatan Batu. Apabila Anda datang dari pusat kota Malang maka, membutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk sampai ke tempat wisata. Akses perjalanan dari kota Malang ke tempat wisata cukup mudah. Untuk meminimalisir terjadinya tersesat di jalan, Anda bisa memakai google maps. Rute perjalanan google maps dapat mengantarkan Anda langsung ke Agrowisata Kusuma.
*Informasi harga tiket dan jam buka dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu
Foto: GMaps Eka Henryawan