Kebun Binatang Surabaya merupakan salah satu tempat wisata terkenal yang didirikan pada Agustus 1916 dengan merujuk pada SK Gubernur Jenderal Belanda Nomer 40. Pertama kali didirikan, lokasi tersebut dikenal dengan sebutan Soerabaiasche Planten-en Dierentuin atau yang lebih dikenal dengan sebutan Kebun Botani dan Binatang Surabaya. Salah satu tokoh yang turut andil dalam pendiriannya adalah H.F.K Kommer yang merupakan jurnalis dan suka mengumpulkan binatang.
Sejarah Kebun Binatang Surabaya
Dalam perjalanannya, Kebun Binatang Surabaya ini melalui berbagai rintangan sejak pertama kali dibuka pada April 1918, mulai dari adanya krisis yang mengancam eksistensi wisata tersebut hingga pada akhirnya lokasi wisata itu berhasil diselamatkan oleh pemerintahan Surabaya saat itu. Dibangun di atas lahan seluas 15 hektar, kebun binatang ini sempat dinobatkan sebagai kebun binatang terlengkap se-Asia Tenggara dengan 351 spesies serta 2.806 binatang.
Aktivitas di Kebun Binatang Surabaya
Selama di Kebun Binatang Surabaya, wisatawan bisa menikmati berbagai aktivitas seperti halnya melihat berbagai jenis binatang hingga berfoto dengan beberapa hewan tertentu. Tidak hanya itu saja, disediakan fasilitas menarik lain yang dalam hal ini adalah menunggangi gajah hingga menikmati sajian ala Suroboyoan. Sayangnya, wahana ini hanya tersedia di akhir pekan dan libur Nasional.
Cara Menuju ke Kebun Binatang Surabaya
Untuk berkunjung ke Kebun Binatang Surabaya, wisatawan bisa berkunjung pada pukul 07.30 WIB hingga 16.30 WIB. Sedangkan untuk rute perjalanan bisa ditempuh dari berbagai cara yang salah satunya dari Mall City of Tomorrow (CITO).
Berawal dari sini, wisatawan bisa terus mengikuti jalan yang mengarah ke Jalan Ahmad Yani hingga tiba di terminal Joyoboyo. Dari sini, nantinya lokasi Kebun Binatang tersebut ada di sebelahnya, tepatnya di sisi kiri jalan.
*Informasi harga tiket dan jam buka dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu
Foto: GMaps Kebun Binatang Surabaya
Maps
Informasi
- Jalan Setail No.1, Darmo, Surabaya
- Rp15.000