Gandaria City mengusung konsep superblok dikelola oleh Pakuwon Jati Group yang mencapai 8,5 hektar ini termasuk pusat perbelanjaan, perkantoran, apartemen, dan hotel terletak di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Mall Gandaria City yang sering dikenal Gancit resmi dibuka pada tanggal 5 Agustus 2010 memiliki 5 lantai pusat perbelanjaan dan 3 lantai parkir basement.
Tenant utama yang dapat ditemukan di Gandaria City adalah Metro Department Store, Lotte Mart, Uniqlo, Informa, Ace Hardware, Foodcourt Eat & Eat, Cinema XXI, Electronic Solution, Celebrity Fitness, Gramedia, dan Paperclip. Selain juga tersedia lebih dari 400 toko lainnya yang dapat ditemukan di mall ini.
Uniknya dari Mall Gandaria City adalah terdapat konsep Gandaria Mainstreet dengan panjang sekitar 600 meter dengan tingkat ganda yang terdiri dari indoor atau outdoor, dilengkapi dengan restoran, lounge, kafe, hingga tempat hiburan. Gandaria City juga memiliki sebuah panggung terbuka dan taman arsitektur yang berfungsi sebagai tempat acara dan pertunjukan. Selain itu, beberapa karya seni terkenal juga dapat ditemukan di dalam mall Gandaria City.
*Informasi jam buka/tutup dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu
Foto: https://www.pakuwon.com/