Citra Grand Mutiara Waterpark didirikan di atas lahan seluas 10 hektar. Wisata rekreasi air ini resmi diperkenalkan pada 15 Juli 2015. Konsep yang diusung adalah Treasure Adventure dengan suguhan berbagai wahana menarik bertema petualangan.
Tempat Wisata Air Citra Grand Mutiara, berlokasi di Jl. Wates Diamond Hill KM.9 Balecatur – Gamping, Sedayu, Bantul. Tidak sulit menemukan lokasi karena letaknya hanya 9 km setelah memasuki gerbang utama perumahan Citra Grand Mutriara, Bantul.
Wahana di Citra Grand Mutiara Waterpark Yogyakarta
Berikut adalah beberapa wahana permainan air kategori anak-anak hingga orang dewasa yang tersedia di Grand Citra Mutiara Waterpark.
- Water Playground/Kolam Renang Anak
Wahana pertama adalah kolam renang anak. Kedalaman water playground ini hanya berkisar 40 cm saja. Yang membuatnya unik adalah terdapat dua area, yang satu berada di atas dan di dalam kapal, area lainnya berada di luar kapal.
Terdapat beberapa wahana di area kolam bagian atas, seperti perosotan/water slide dengan pola spiral. Sedang area kolam di bagian luar menawarkan wahana berupa water splash, ember raksasa tumpah, serta perosotan spiral.
Pengunjung ditawarkan pengalaman seru saat berenang, yakni sensasi menjadi bajak laut dengan berburu harta karun. Tentu fasilitas ini mengusung teknologi yang super canggih.
- Kolam Dewasa
Kolam renang dewasa memiliki kedalaman berkisar antara 100 cm hingga 160 cm. Wahana yang tersedia pun lebih menantang, seperti perosotan spiral, perosotan lurus dengan berbagai varian ketinggian, dan perosotan semi black hole. Bagi pengunjung yang menyukai adrenalin wajib mencoba wahana tersebut.
Kolam renang biasa standar dewasa ini bisa juga digunakan untuk bersantai bagi pengunjung yang tidak ingin menceburkan diri ke dalam air. Area yang lebih tinggi ini membuat pemandangan alam sekitar terlihat memukau.
- Kolam Olympic
Kolam renang ini diperuntukkan khusus bagi orang dewasa dan para atlet renang. Kolam yang berstandar internasional ini telah dilengkapi peralatan yang lengkap untuk menunjang kelancaran berlatih para atlet, maupun pengunjung yang ingin merasakan sensasi berenang layaknya para atlet.
- Wahana Tematik
Selain tempat bermain air, Waterpark Citra Grand Mutiara pun memiliki wahana yang berkonsep edukasi. Terdapat kolam semi olimpik yang bisa digunakan pengunjung sebagai kegiatan pelajaran olahraga dan sejenisnya.
Terdapat fasilitas lain, di antaranya air yang digunakan bebas kaporit. Terdapat pula toilet, kamar ganti, serta kamar bilas untuk pengunjung membersihkan diri. Pihak wisata juga menyediakan jasa sewa pelampung.
Ada pula gazebo yang bisa disewa oleh pengunjung sambil menunggu rombongan yang bermain air. Untuk kenyamanan pengunjung, Citra Grand Mutiara juga menyediakan kantin dan musola. Selain itu ada taman, eduwisata, life guard, dan area mini outbond yang kian menambah keseruan untuk anak-anak.
Harga Tiket dan Jam Operasional
Waterpark Citra Grand Mutiara menawarkan harga tiket masuk yang cukup terjangkau, yakni mulai Rp35.000.
Kategori | Tiket Promo (Rp) | Tiket Reguler (Rp) |
Selasa – Jumat | 35.000 | 50.000 |
Sabtu, Minggu, tanggal merah | 55.000 | 80.000 |
Paket Hemat | Rp100.000 Terdiri dari 5 tiket masuk, 5 tiket sewa loker gratis, gratis 1 tiket masuk. Beli 10 tiket diskon 50% serta gratis sewa pelampung. |
Jam operasional Citra Grand Mutiara Waterpark adalah mulai pukul 14.00–18.00 WIB di hari biasa. Sedangkan untuk akhir pekan, pihak wisata memberikan waktu lebih panjang, yakni mulai pukul 08.00 – 18.00 WIB.
*Informasi harga tiket dan jam buka dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu
Foto: GMaps Syafira Z