Candi Gampingan merupakan kompleks candi bercorak agama Buddha yang berlokasi di Dusun Gampingan, Desa Sitimulyo, Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Situs candi ini diperkirakan didirikan pada abad ke-8 dan ke-9 atau pada masa Kerajaan Mataram Kuno. Pada Juni 1995, candi ini ditemukan oleh seorang warga yang kemudian dilaporkan ke Balai Pelestarian Cagar Budaya Yogyakarta untuk ditindaklanjuti.
Berdasarkan hasil penemuan tersebut diterangkan bahwa Situs Candi Gampingan mempunyai tujuh buah bangunan candi yang berbahan batu putih dengan kondisi yang sudah tidak utuh. Salah satu dari bangunan tersebut merupakan candi induk yang memiliki ukuran 4,64 x 4,64 meter dan tinggi 1,2 meter. Di dalam bangunan utama, terdapat tiga arca Dhyani Buddha Wairocana yang terbuat dari perunggu, dua arca Jambhala dan arca Candralokesvara dari batu andesit. Ada pula benda-benda yang terdapat dari emas dan keramik di dalamnya. Dari penemuan jenis arca tersebut diperkirakan bahwa Candi Gampingan adalah tempat ibadah umat Buddha dengan aliran Mahayana.
*Informasi harga tiket dan jam buka/tutup dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu
Foto: GMaps Zunan Arief