Setelah kamu membaca tempat wisata di kota Jakarta, kamu juga perlu tahu tentang tempat wisata laut favorit di sekitar Jakarta yaitu Kepulauan Seribu. Dengan sekitar 342 pulau, Kabupaten Kepulauan Seribu merupakan salah satu kepulauan terindah di Indonesia dan sebagai tempat wisata favorit bagi yang suka snorkeling dan diving. Berikut ada 5 pulau favorit di Kepulauan Seribu yang bisa kamu kunjungi:
1. Pulau Tidung
Pulau Tidung adalah salah satu pulau favorit di Kepulauan Seribu yang sering dikunjungi wisatawan saat liburan. Pulau Tidung memiliki 2 Pulau dan dihubungkan oleh sebuah jembatan yang dinamai Jembatan Cinta. Jembatan Cinta yang menghubungkan Tidung Besar dan Tidung Kecil menjadi tempat favorit untuk berfoto dan bermain wahana air bagi para wisatawan. Untuk menuju Pulau Tidung, memerlukan waktu perjalanan sekitar 3 jam dari Pelabuhan Kaliadem, Jakarta Utara dengan kapal feri biasa.
2. Pulau Harapan
Pulau Harapan terletak lebih jauh dari Pulau Tidung sehingga memerlukan waktu perjalanan sekitar 3,5 jam dari Pelabuhan Kaliadem dengan kapal feri biasa. Namun waktu perjalanan dapat dipersingkat menjadi kurang lebih 1 jam jika menggunakan kapal speedboat dari Dermaga Marina, Ancol dengan ongkos yang tergolong cukup mahal.Kegiatan yang sering dilakukan wisatawan saat berlibur di Pulau Harapan adalah snorkeling. Kamu bisa melakukan snorkeling di beberapa pulau yang berdekatan dengan Pulau Harapan loh.
Baca Juga: 8 Tempat Bermain Anak di Jakarta
3. Pulau Pari
Bentuk pulau yang mirip dengan ikan pari sehingga pulau ini dinamai dengan Pulau Pari. Pulau Pari terletak lebih dekat dengan kota Jakarta, atau membutuhkan waktu perjalanan sekitar 2 jam dengan kapal feri dari Pelabuhan Kaliadem. 3 objek wisata favorit di Pulau Pari adalah Pantai Kresek, Pantai Pasir Perawan yang memiliki pasir putih, dan Dermaga Bukit Matahari yang digunakan untuk menyaksikan sunset di sore hari. Kamu juga bisa melakukan snorkeling di spot tertentu yang tidak jauh dari Pulau Pari dan dapat ditempuh dengan kapal kecil.
4. Pulau Pramuka
Pulau Pramuka merupakan pusat administrasi dan pemerintahan bagi Kabupaten Kepulauan Seribu. Di Pulau Pramuka, kamu bisa mengunjungi penangkaran penyu sisik, yaitu jenis penyu yang terancam punah dan terlindung. Karena memiliki terumbu karang yang cantik, pulau-pulau kecil di sekitar Pulau Pramuka juga sering dijadikan spot snorkeling bagi para wisatawan.
5. Pulau Bidadari
Pulau Bidadari terletak sekitar 15 km dari Jakarta atau memerlukan waktu perjalanan hanya sekitar 30 menit dari Dermaga Marina, Ancol dengan kapal speedboat. Pulau Bidadari merupakan pulau yang memiliki nilai sejarah, karena terdapat sebuah benteng peninggalan Belanda yang dibangun tahun 1850 dengan nama Benteng Martello.
Baca Juga: 5 Kepulauan Terindah di Indonesia yang Wajib Diketahui!
Itulah 5 pulau favorit di Kepulauan Seribu, Jakarta, yuk ceritakan pengalamanmu berliburan ke sana di kolom komentar ya!